Maraknya penggunaan Internet dalam dunia pembelajaran
Teknologi Pembelajaran merupakan gabungan dari tiga aliran yang saling berkepentingan, yaitu media dalam pendidikan, psikologi pembelajaran dan pendekatan sistem dalam pendidikan.Pada era globalisasi ini,perkembangan informasi menjadi pesat.Informasi apa saja dapat kita peroleh dengan efisien melalui media yang sudah lazim kita kenal yaitu”internet”.Kata internet sudah tidak asing lagi terdengar.Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa sudah karab dengan kata dan alatnya sendiri.Bahkan,sebahagian orang tidak terlepas dari penggunaanya termasuk,dalam dunia pendidikan.
Proses pembelajaran memrlukan banyak informasi dan internet mempermudah untuk mengakses informasi tersebut.Pekerjaan rumah yang diberikan oleh dosen/guru dapat diselesaikan dengan mudah dengan menggunakan internet karena inforamasi apapun dapat diperoleh dengan cepat.
Sebenarnya ada sisi negative dan positifnya penggunaan internet dalam dunia pendidikan.
Seorang siswa diberikan gurunya tugas tentang”sekolah untuk anak jalanan”kemudian anak tersebut mengakses internet.Dan kemudian,ia langsung mengopi isinya dan mengumpulkannya sebagai tugas tanpa membacanya dan menelaah informasi dan kasus yang menjadi tugasnya padahal,maksud sang guru memberikan tugas ialah agar siswa mengetahui,memahami,dan dapat mengembangkan informasi dari apa yang telah ia pelajari.Si anak sudah sangat yakin akan informasi dari internet tersebut. Sedangkan,si anak tersebut tidak memahami. Bagaimana ingin memahami,sedangkan ia saja tidak mengetahui bahkan menganalisa permasalahannya.Alhasil,si anak tadi tidak mendapat informasi dan pelajaran apapun dari tugas yang diberikan gurunya.Tujuan pembelajaran tersebut sudahlah jelas tidak terpenuhi.Fenomena pendidikan seperti inilah yang banayk dijumpai saat ini,khususnya pada anak kawasan perkotaan yang didalam setiap aspek hidupnya dipenuhi berbagai teknologi termasuk internet.Mungkin solusi yang dapat dilakukan adalah dengan menilai tugas dari aspek pemaparan dan bahasa yang digunakan.Dengan itu,sang dosen/guru dapat melihat dari mana anak tersebut memperoleh informasinya.Selain itu, memberikan anak asupan bahwa pemberian tugas sebenarnya adalah untuk pengembangan diri dan pengetahuan.Akan lebih baik kalau penggunaan internet dibarengi dengan buku karena kalau saja dari buku kita akan lebih memahami permasalahan sebab kita harus mambaca dan menelaah info yang didapat.Selain itu penjelasan yang didapat akan lebih rinci dan jelas.Sehingga,pemahaman dan pembelajaran akan didapat lebih baik.Siswa juga lebih dapat mengembangkan dan memperoleh informasi lebih detail dan lengkap.Dengan ini,proses pembelajaran yang diinginkan guru akan didapat.Tidak hanya selesai mengerjakan tugas tapi tujuan asli dari penugasan itu sendiri juga didapat.
Kasus lain yang juga sangat dikhawatirkan ialah penyalahgunaan internet.Marak terjadi belakangan ini sama maraknya dengan penggunaan internet itu sendiri.Semakin banyak saja orang yang akrab dengan internet semakin banyak pula yang terkena damapak ini.Mudahnya mengakses situs-situs yang tidak baik apalagi untuk anak dibawah umur yang belum dapat memfilter info yang didapatnya.Peran pendidikan orang tua dirasakan sangat penting namun tidak kalah pentingnya peran para guru dan media sekolah serta pengajaran agama.Dalam hal ini,peran orang tua maupun lingkungan sekolah formal penting dirasakan.Komunikasi yang baik dan pengajaran nilai-nilai agama sepertinya sangat penting berperan dalam masalah ini.Orang tua sebagai media terdekat anak harus bisa membentengi anak-anak dengan pengetahuan untuk dapat memfilter pengaruh teknologi internet yang negative.Menanamkan komunikasi dua arah antara orang tua dan anak serta menanamkan pendidikan agama sangat penting untuk mencegah pengaruh internet yang negative.Menanamkan rasa bahwa keluarga lah yang nomor satu pada orang tua merupakan aspek penting juga agar orang tua tidak menomorduakan anak-anak mereka lalu sibuk dengan aktivitas mereka sendiri.
Namun tetap saja maanfaat internet sebagai teknologi pembelajaran sangat penting dan berguna.Karena siapapun,kapanpun dan dimanapun dapat dengan mudah mengakses dan terhubung dengan siapapun,dimanapun dan kapanpun.Tentu saja ini sangat mempermudah penyebaran informasi maupun sharing info seperti dengan jeraing sosial dan email.Sehingga,siapapun dapat berkomunikasi dengan siapapun dan bertukar informasi.Bahkan,saat ini pemberian tugas maupun informasi nilai diakses dengan internet.Komunikasi antar guru/dosen dengan siswa/mahasiswanya diakses lewat internet.Jadi,peran seperti inilah yang kita rasakan internet sebagai teknologi pembelajaran.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar